Friday, January 13, 2017

Beasiswa S1 Ancora-Khazanah Malaysia 2017

Warning: mt_rand(): max(0) is smaller than min(1) in
/home/beasiswa/public_html/wp-content/plugins/really-simple-ad-injection/really-simple-ad-injection.php
on line 182BanyakBeasiswa.com > Program beasiswa Ancora-Khazanah 2017 atau
Ancora-Khazanah Asia Scholarship kembali dibuka. Peluang ini menyediakan
beasiswa S1 di Malaysia tahun 2017 dan ditujukan khusus bagi siswa-siswi
Indonesia. Bagi Anda yang ingin melanjutkan kuliah sarjana di
universitas-universitas terbaik di Malaysia, beasiswa Ancora-Khazanah layak
dicoba.

Ancora-Khazanah Asia Scholarship merupakan beasiswa bersama yang dibangun oleh
Ancora Foundation dan Yayasan Khazanah. Para penerima beasiswa adalah pelajar
berprestasi dengan komitmen dan dedikasi tinggi untuk menjadi agen perubahan
dalam membangun negara dan bangsa Indonesia.

Beasiswa ini bertujuan untuk mencetak pemimpin-pemimpin strategis di masa depan
di bidang ekonomi, teknologi, industri, dan multimedia. Pemenangnya akan
mendapatkan tanggungan full biaya pendidikan S1 di Malaysia. Di antaranya
seluruh biaya pendidikan sesuai dengan jurusan di universitas yang dipilih,
tunjangan hidup, serta tiket pesawat pulang-pergi ke Malaysia.

Para penerima beasiswa akan berkuliah di salah satu jurusan di universitas
Malaysia berikut:
› Universiti Multimedia (MMU) – www.mmu.edu.my
› Universiti Tenaga Nasional (UNITEN) – www.uniten.edu.my
› Universiti Islam Antarabangsa Malaysia (IIUM) – www.iium.edu.my
› Universiti Sains Malaysia (USM) – www.ukm.my
› Universiti Kebangsaan Malaysia (UKM) – www.ukm.my
› Universiti Putra Malaysia (UPM) – www.usm.my
› Universiti Malaya (UM) – www.upm.edu.my


1. Sudah atau akan lulus Sekolah Menengah Atas pada September 2017 dan memiliki
nilai rata-rata kelulusan minimal 8.5/10 untuk Ujian Akhir Nasional.2. Mengikuti
seluruh proses seleksi yang dilakukan oleh Ancora Foundation dan Yayasan
Khazanah.3. Sehat secara fisik dan psikologis.4. Belum atau masih berusia 18
tahun, pada 1 September 2017.5. Memiliki jiwa kepemimpinan dan berpartisipasi
aktif dalam kegiatan ekstra-kurikuler, kegiatan sosial, maupun kegiatan sukarela
di dalam maupun luar sekolah.

Pelamar yang berminat mendaftar Beasiswa Ancora-Khazanah 2017 dapat mengajukan
diri secara online dengan melengkapi e-formulir pendaftaran yang bisa diakses
melalui:

Selanjutnya kandidat yang lolos verifikasi dokumen akan menjalani tes online,
yang dapat diakses menggunakan internet. Tes online dilakukan mandiri oleh
kandidat, memilih salah satu jadwal dalam jangka waktu yang ditentukan oleh
penyelenggara (lihat jadwal di kanan). Situs tes online, prosedur, dan detil
yang lain akan disampaikan melalui email. Tes online ini akan digelar antara 19
Desember 2016 – 15 Januari 2017.

Berikutnya Kandidat yang lolos tes online akan diundang untuk mengikuti 3 hari
Assessment Centre. Assessment Centre direncakanan akan dilaksanakan di Bandung.
Detil tempat, jadwal pelaksanaan dan tata cara pelaksanaan Assessment Centre
akan disampaikan kemudian melalui email. Jadwalnya Februari 2017.

Maksimum 5 peserta yang dinyatakan berhasil melalui tahapan Assessment Centre
akan mendapatkan beasiswa, dengan syarat mendapatkan nilai rata-rata UN minimum
85 dari 100. Pemberitahuannya melalui email pada April atau Mei 2017.

Kontak:Email utama: foundation.ancora@gmail.comDIERA –
diera.paksi@ancorafoundation.comZAKKY –
zakky.habibie@ancorafoundation.comTelepon: 021 5793 6793 –
www.ancorafoundation.comSenin-Jumat, 9:00-12:00 dan 14:00-16:00

Baca Selengkapnya »